Contoh Latihan Soal UTBK-SNBT 2023 Literasi Bahasa Inggris Lengkap Dengan Pembahasannya

Contoh latihan Soal UTBK-SNBT 2023 Literasi Bahasa Inggris lengkap dengan pembahasannya - Assalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh teman - teman semua. Balik lagi bersama gua disini,,, di mana lagi kalau bukan di seocontoh.web.id. Pada artikel kali ini, gua akan membagikan Contoh latihan Soal UTBK-SNBT 2023 Literasi Bahasa Inggris lengkap dengan pembahasannya.

Berikut di bawah ini adalah Contoh latihan Soal UTBK-SNBT 2023 Literasi Bahasa Inggris lengkap dengan pembahasannya :

The questions number 1–3 are based on the following passage.
In the US, consumers spend around $700 million a year keeping their fabrics soft. In the UK people spend £200 million a year on fabric softener. A giant manufacturer even claims a massive 50 percent share of the market. Despite the popularity, fabric softeners can be harmful to both the people who use them and the marine life that ends up swimming in them.
Fabric softening surfactants can be derived from animals, plants or minerals, as in the case of newer, silicone-based formulations. There is little difference between the chemicals used in fabric softeners and those used in hair conditioners. Whatever they are based on, all fabric softeners work in pretty much the same way, by depositing these surfactants onto the fabric to make it feel softer, reduce static cling, and impart a fresh fragrance.
Special fixatives in the mix of both standard and luxury conditioners mean that the fragrance can last for days, permeating wardrobes and drawers. The regular off-gassing of perfume chemicals from fabric softeners can be a significant trigger for asthma and other breathing problems. In the US, chemically sensitive individuals complain that, even after several washes, they cannot get the smell of fabric softeners out of their washing machines and dryers.
If you are a fabric softener addict, there are now a number of companies that provide alternative and ‘green’ fabric softeners. However, essentially, these are unnecessary products that can trigger health problems and can interfere with the functional aspect of some textiles. For instance, when used on towels and nappies, some fabric softeners can reduce absorbency, which is why it’s generally recommended that reusable nappies aren’t washed with them. Once they are washed down the drain they can become highly toxic to aquatic life. Given this, maybe it’s worth asking yourself whether the time has come to break the fabric softener habit completely.

1. What does the passage mainly talk about?
A. The downside of fabric softener usage
B. The popularity of fabric softener in the US
C. Harmful compounds found in fabric softener
D. Controlling the habit of using fabric softener
E. Environmental issues caused by fabric softener
Jawaban: A
Pembahasan:
Soal menanyakan gagasan utama dari teks. Untuk menentukan gagasan utama keseluruhan teks, gagasan utama dari setiap paragraf perlu dipahami terlebih dulu.
  • Paragraf 1 menyampaikan bahwa meskipun banyak digunakan, pelembut kain bisa berbahaya bagi orang yang menggunakannya dan kehidupan laut.
  • Paragraf 2 membahas mengenai senyawa kimia (surfaktan) yang terkandung dalam pelembut kain dan caranya bekerja.
  • Paragraf 3 membahas wewangian pada pelembut kain yang dapat menjadi pemicu yang signifikan masalah pernapasan.
  • Paragraf 4 membahas tentang penggunaan pelembut kain yang dianggap tidak perlu karena membahayakan kesehatan manusia dan kehidupan laut.
Secara keseluruhan, dapat dipahami bahwa gagasan utama teks tersebut adalah sisi negatif dari penggunaan pelembut kain seperti gangguan pernafasan dan potensi kerusakan di kehidupan laut. Dengan demikian, pilihan A tepat.
  • Pilihan B (popularitas pelembut kain di AS) tidak tepat. Popularitas penggunaan pelembut kain hanya dibahas sedikit pada paragraf pertama. Jadi, hal ini bukan fokus utama teks.
  • Pilihan C (senyawa berbahaya yang ditemukan dalam pelembut kain) tidak tepat. Zat kimia memang dibahas dalam teks, tetapi yang menjadi fokus teks adalah akibat dari penggunaanya yang dapat membahayakan kesehatan dan kehidupan laut.
  • Pilihan D (mengatur kebiasaan menggunakan pelembut kain) tidak tepat karena teks secara umum menyampaikan informasi mengenai kandungan dan dampak penggunaan pelembut pakaian, bukan membahas kebiasaan dalam penggunaannya.
  • Pilihan E (masalah lingkungan yang disebabkan oleh pelembut kain) tidak tepat karena teks hanya menyebutkan sedikit informasi mengenai pelembut kain yang dapat meracuni kehidupan laut pada paragraf akhir, tetapi tidak membahasnya lebih jauh. Dengan demikian, gagasan utama teks ini tidak membahas masalah-masalah lingkungan yang disebabkan oleh pelembut kain.
Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah A.

2. The word permeating in the third paragraph is similar in meaning with ….
A. filling
B. soaking
C. charging
D. attaining
E. absorbing
Jawaban: A
Pembahasan:
Soal tersebut menanyakan kata yang maknanya sama dengan kata permeating.
Kata permeating terdapat pada paragraf ketiga kalimat pertama, yang artinya 'Fiksatif khusus dalam campuran kondisioner standar dan mewah yang berarti bahwa wewangian dapat bertahan selama berhari-hari, permeating lemari dan laci'. Jika wangi dalam bertahan lama, maka dapat dipahami jika wangi tersebut sudah mengisi atau meresap ke dalam lemari dan laci. Kata permeating memiliki arti 'meresap' sehingga kata dengan makna yang serupa adalah filling (mengisi). Dengan demikian, pilihan A tepat.
Sementara itu, kata soaking memiliki arti 'merendam'; charging memiliki arti 'mengisi'; attaining memiliki arti 'mencapai'; absorbing memiliki arti 'menyerap' sehingga pilihan lainnya tidak tepat.
Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah A.

3. Based on the passage, it can be hypothesized that …
A. 'Green' softeners are developed in response to the needs of fabric softener addicts.
B. Manufactures will shift to producing 'green' fabric softener products.
C. A small amount of fabric softener chemicals in the water will not harm aquatic life.
D. The absorbency in some textiles will be reduced if they are washed with fabric softeners.
E. People with breathing problems will feel safer using fabric softener if it contains fewer perfume chemicals.
Jawaban: E
Pembahasan:
Soal tersebut menanyakan hipotesis atau kesimpulan sementara yang bisa dibuat berdasarkan teks tersebut. Kesimpulan tersebut masih perlu dibuktikan kebenarannya melalui penelitian.
  • Pilihan A (Pelembut 'ramah lingkungan' dikembangkan sebagai respons terhadap kebutuhan pecandu pelembut kain.) tidak tepat karena pada paragraf 3 hanya dijelaskan bahwa pelembut kain yang lebih ramah lingkungan hanya merupakan salah satu alternatif saja, tidak disebutkan adanya permintaan dari pengguna. Berdasarkan informasi tersebut, pernyataan ini tidak dapat dijadikan hipotesis.
  • Pilihan B (Pabrikan akan beralih memproduksi produk pelembut kain 'ramah lingkungan'.) tidak tepat karena pada paragraf 3 kalimat 2 dijelaskan bahwa produk pelembut kain yang lebih ramah lingkungan pun masih dapat membahayakan pernafasan dan merusak kualitas tekstil. Dengan demikian, tidak dapat dibuat hipotesis bahwa pabrikan akan beralih ke jenis produk tersebut.
  • Pilihan C (Sejumlah kecil bahan kimia pelembut kain di dalam air tidak akan membahayakan kehidupan air.) tidak tepat karena pada paragraf 3 kalimat 4 hanya dijelaskan bahwa air bekas cucian yang menggunakan pelembut kain berpotensi merusak kehidupan air. Tidak ada informasi mengenai hal tersebut berkaitan dengan jumlah bahan kimia yang terdapat pada pelembut.
  • Pilihan D (Daya serap pada beberapa tekstil akan berkurang jika dicuci dengan pelembut kain.) tidak tepat karena pernyataan ini merupakan fakta, bukan hipotesis. Pada paragraf terakhir disampaikan bahwa beberapa pelembut kain dapat mengurangi daya serap ketika digunakan pada handuk dan popok. Dengan demikian, tidak perlu dibuktikan lebih lanjut.
  • Pilihan E (Orang dengan masalah pernapasan akan merasa lebih aman menggunakan pelembut kain jika mengandung lebih sedikit bahan kimia parfum.) tepat. Pada paragraf 3 dijelaskan bahwa bahan kimia parfum dari pelembut kain dapat menjadi pemicu asma dan masalah pernafasan lainnya. Dari pernyataan ini dapat dibuat hipotesis (kesimpulan sementara), yaitu jika pelembut kain mengandung lebih sedikit bahan kimia parfum, maka akan memperkecil kemungkinan timbulnya masalah pernafasan sehingga membuat mereka yang memiliki masalah pernafasan akan merasa lebih aman menggunakannya.
Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah E.


Itu dia tadi Contoh latihan Soal UTBK-SNBT 2023 Literasi Bahasa Inggris lengkap dengan pembahasannya. Semoga contoh latihan soal di atas bisa menjadi salah satu tambahan referensi untuk bahan belajar kalian. Nantikan contoh - contoh latihan soal lainnya di artikel berikutnya yang akan datang. Cukup sekian untuk artikel kali ini, kurang lebihnya mohon maaf …
Sampai jumpa lagi, Wassalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url