Suatu Pesawat Menjatuhkan Sebuah Paket Dari Ketinggian 10.000 M Dan Kelajuannya Pada Saat Paket Dilepaskan Adalah 800 Km/Jam. A. Dengan Menganggap Pengaruh Gesekan Udara Sangat Kecil, Tentukan Jarak Maksimum Paket Tersebut Dari Titik Pelepasan. B. Perhatikan Lingkaran Yang Menyatakan Wilayah Kemungkinan Paket Ditemukan Dan Garis Hitam Yang Menyatakan Skala Jarak. Apakah Hasil Yang Diperoleh Dari A Sesuai Dengan Yang Terdapat Di Peta? [Soal Asesmen Hal. 60-61 Fisika SMA Kelas XI Kurikulum Merdeka]
Suatu pesawat menjatuhkan sebuah paket dari ketinggian 10.000 m dan kelajuannya pada saat paket dilepaskan adalah 800 km/jam. a. Dengan menganggap pengaruh gesekan udara sangat kecil, tentukan jarak maksimum paket tersebut dari titik pelepasan. b. Perhatikan lingkaran yang menyatakan wilayah kemungkinan paket ditemukan dan garis hitam yang menyatakan skala jarak. Apakah hasil yang diperoleh dari a sesuai dengan yang terdapat di peta? [Soal Asesmen Hal. 60-61 Fisika SMA Kelas XI Kurikulum Merdeka] - Assalamu’alaikum Warrahmatullahi Waratabarakatuh semua teman - teman pelajar dari seluruh Nusantara yang ada di sabang sampai merauke. Balik lagi bersama gua disini,,, di mana lagi kalau bukan di seocontoh.web.id.
Pada artikel kali ini gua akan melakukan pembahasan soal mata pelajaran Fisika, yaps semakin sering kita melakukan pembahasan soal, baik itu pembahasan soal pada mata pelajaran Fisika ataupun mata pelajaran lainnya, maka semakin bertambah pula ilmu serta wawasan kita. Tanpa basa – basi lagi ayo kita langsung menuju ke pembahasan soalnya…
Pembahasan Soal Asesmen Halaman 60-61 Fisika SMA Kelas 11 Kurikulum Merdeka
Soal Nomor 5 :
Suatu pesawat menjatuhkan sebuah paket dari ketinggian 10.000 m dan kelajuannya pada saat paket dilepaskan adalah 800 km/jam.
a. Dengan menganggap pengaruh gesekan udara sangat kecil, tentukan jarak maksimum paket tersebut dari titik pelepasan.
b. Perhatikan lingkaran yang menyatakan wilayah kemungkinan paket ditemukan dan garis hitam yang menyatakan skala jarak. Apakah hasil yang diperoleh dari a sesuai dengan yang terdapat di peta?
Jawaban Dan Pembahasan : (soal nomor 5)
a. Diketahui pada soal bahwa :
- h = 10.000 m, dan v = 800 km/jam
- Ditanyakan Jarak maksimum paket tersebut dari titik pelepasan ?
Sebelum kita mencari jarak maksimum tersebut kita harus merubah 800km/jam ke m/s dengan cara seperti berikut :
v = 800 km/jam
= 800 x 1000 m/s
3600
= 8000 m/s
36
= 222,222 m/s
Kemudian, kita juga perlu menentukan terlebih dahulu nilai nilai t (waktu) dengan cara sebagai berikut :
t = √(2h/g)
= √(2.10000/10)
= √2000
= 20√5 detik
Setelah itu, kita bisa mencari jarak maksimum paket tersebut dari titik pelepasan, dengan cara seperti berikut :
s = v.t
= 222,222 m/s x 20√5 detik
= 9938,0699 m
= 9,9380699 km
= 10 km
Jadi, jarak maksimum paket tersebut dari titik pelepasan yaitu 10 km
b. Diketahui pada soal bahwa :
- Skala pada peta adalah 1 : 5 km = 1 : 500.000 cm
- Ditanyakan apakah hasil yang diperoleh dari a sesuai dengan yang terdapat di peta ?
Perhatikan gambar yang ada pada soal nomor 5 di atas, lingkaran yang menyatakan wilayah kemungkinan paket ditemukan, apabila diameternya di ukur menggunakan penggaris maka didapatkan diameternya berukuran 2 cm, sehingga jarak pada peta adalah 2 cm.
Kemudian, menentukan apakah hasil yang diperoleh dari a sesuai dengan yang terdapat di peta, dengan cara seperti berikut :
Jarak sebenarnya = Jarak pada peta
Skala
= 2 cm
1/500.000 cm
= 2 cm x 500.000 cm
= 1000.000 cm
= 10 km
Jadi, dari hasil perhitungan di atas dapat disimpulkan bahwa hasil yang diperoleh dari a sesuai dengan yang terdapat di peta.
Itu dia tadi pembahasan soal Fisika mengenai “Suatu pesawat menjatuhkan sebuah paket dari ketinggian 10.000 m dan kelajuannya pada saat paket dilepaskan adalah 800 km/jam. a. Dengan menganggap pengaruh gesekan udara sangat kecil, tentukan jarak maksimum paket tersebut dari titik pelepasan. b. Perhatikan lingkaran yang menyatakan wilayah kemungkinan paket ditemukan dan garis hitam yang menyatakan skala jarak. Apakah hasil yang diperoleh dari a sesuai dengan yang terdapat di peta?”, semoga dengan adanya pembahasan soal serta penjabaran jawaban di atas, bisa membantu teman – teman pelajar untuk bisa lebih memahami materi pelajaran yang terkait dengan soal tersebut, terimakasih…
Sampai jumpa lagi, Wassalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.